Dr. Bronner’s, Sabun Organik Yang Memiliki 18 Manfaat

Dr. Bronners
Dr. Bronner's

Sudah dari 2 tahun ini saya lebih concern kepada skincare yang berbahan dasar organic. Karena saya dulu pernah bermasalah dengan jerawat, selain itu juga hamil dan menyusui kan gak bisa pakai skincare yang sembarangan, pakai skincare yang organic gak ada efek sampingnya, jadilah akhirnya keterusan sampai sekarang, lebih seringnya pakai skincare yang organic.

Apa aja sih yang saya pakai? Dari shampo sampai bodycare. Nah, kebetulan juga bulan lalu saya dikirimi paket oleh Dr. Bronners, yang merupakan kerjasama Dr. Bronner’s dengan Jakarta Beauty Blogger. Seneng deh 🙂

Jujur aja ini produk baru bagi saya, karena saya belum pernah denger nih. Pas saya lihat ingredientsnya, wow dari base organic oils semua! 🙂 So, di artikel ini akan saya bahas pengalaman saya menggunakan skincare dari Dr. Bronners ya.

Dr. Bronners
Produk Dr. Bronner's
Sekilas Tentang dr. Bronners
Kumpulan Produk dr. Bronners
Kumpulan Produk Dr. Bronner's

Sesuai dengan nama produknya, Dr. Bronner’s ini didirikan pada tahun 1948 oleh Emanuel Bronner, beliau adalah ahli pembuat sabun generasi ketiga dari keluarga pembuat sabun Jerman-Yahudi. Dasar pembuatan sabun ini adalah bahwa ia ingin membuat produk yang bisa dinikmati oleh siapa saja, ramah lingkungan dengan kualitas terbaik.

Jadi paket yang saya terima ini adalah sabun Dr. Bronner’s yang diklaim memiliki 18 manfaat yaitu Dr. Bronner’s Pure’Castile Liquid Soap. Gak cuma skincare aja tapi juga untuk keperluan rumah tangga. Sebenarnya keseluruhan variannya berjumlah 8, tapi saya mendapat 3 varian dengan 2 ukuran yang berbeda yaitu Baby Unscented 59 ml, Rose 59 ml dan Lavender 237 ml.

Yang paling saya suka, packagingnya awalnya saya pikir ini dari botol kaca, gak taunya ini dari plastik lho 🙂 Karena di rumah masih ada anak-anak yang sangat aktif, penting banget kalau ada skincare yang packagingnya yang ramah anak 🙂 kalau jatuh jadi gak masalah.

Ingredientsnya terdiri dari bahan-bahan alami seperti :

  • Organic Coconut Oil
  • Organic Olive Oil
  • Organic Jojoba Oil
  • Organic Palm Kernel Oil

Tekstur sabunnya itu tidak terlalu kental, cukup lembut di tangan dan gak bikin kering.

Tekstur Dr. Bronner's
Tekstur Dr. Bronner’s

Sabun ini diklaim bisa digunakan untuk wajah dan badan dan sudah teruji klinis.

Apa saja sih klaimnya? Sabun ini cukup menghidrasi kulit, bisa menghilangkan sel kulit mati pada kulit, mengecilkan pori-pori, bisa mengontrol tingkat sebum pada kulit, bisa menghilangkan komedo, mencerahkan kulit, mengangkat wajah, dan tidak meninggalkan residu pada kulit.

Apa saja sih manfaat dari sabun ini?

  • Body Wash
  • Hand Wash
  • Cleanser
  • Bath Soak
  • Foot Soak
  • Make Up Brush Cleaner : Bisa jadi pembersih alat make up. Caranya : ambil 1-2 tetes kemudian campurkan dengan air, gosok-gosok dengan lembut pada seluruh kuas selama kurang lebih 10 detik, kemudian bilas.
  • Shaving Cream : Bisa berguna untuk krim cukur pada wajah (10 tetes), dibawah ketiak (3 tetes), dan paha (1 tetes).
  • Shampo
  • Toothpaste
  • Mouthwash
  • Laundry : Bisa untuk mencuci baju. Caranya : Ambil 120ml sabun Dr. Bronners, kemudian tambahkan air lalu cuci dengan kecepatan normal pada mesin cuci.
  • Handwash Delicates
  • Congestive Remedy : Bisa untuk terapi saluran pernapasan. Caranya : ambil 1 tetes, lalu campurkan dengan air hangat. Hirup udaranya.
  • Pest Spray
  • Dish Soap : Bisa sebagai sabun cuci piring. Caranya : Campurkan 1 tetes dengan air. Gunakan dengan sabuk cuci piring.
  • All purpose Cleaner
  • Fruit & Veggie Rinse : Bisa menjadi sabun pencuci sayur dan buah
  • Pet Wash

Saya mulai satu persatu untuk varian yang saya dapatkan ya.

Baca Juga : Wabah Virus Corona, Masih Amankah Membeli Make Up dan Skincare Online?

Dr. Bronner’s Lavender Pure

Lavender Pure
Lavender Pure

Wangi Lavendernya benar-benar soft banget.

Dr. Bronner’s Baby Unscented

Baby Unscented
Baby Unscented

Sabun Baby Unscented ini gak ada wanginya. Terbuat dari bahan organic yaitu dari minyak kelapa organic untuk menutrisi dan membersihkan kulit. Setelah dipakai kulit teras lembut. Cocok untuk baby dan kulit sensitif.

Dr. Bronner’s Rose

Dr. Bronner's Rose
Rose

Mengandung vitamin, mineral, antioksidan dan minyak esensial mawar yang sangat baik untuk melembabkan kulit kuring, dan bersifat astrigen untuk mengobati kulit yang berjerawat.

My First Impression

Overall saya sudah pakai sabun ini selama kurang lebih 1 minggu. Saya pakai yang varian Lavender (untuk mandi dan keperluan rumah tangga di rumah) dan yang baby unscented untuk memandikan Rissa . Saya pakai sabun ini untuk mandi, sabun wajah, sabun bayi dan sabun cuci piring 😀 Ngerasa jadi lebih hemat and praktis sih. Karena saat bepergian saya bisa langsung mencuci perlengkapan makan Rissa. Bisa menjadi sabun cuci tangan juga di jalan. Bisa menjadi sabun detergen juga saat kita bepergian untuk menginap.

Seneng banget deh kalau ada sabun yang all-in-one seperti ini. Kemasannya juga benar-benar mobile friendly, ada 2 kemasan, yang kemasan family dan travel size, jadi bisa dibawa kemana-mana. Gak khawatir takut botolnya pecah. Walaupun saya baru pakai 1 minggu, saya suka dengan sabun ini karena banyak manfaatnya ini. Sabun ini kandungannya pure organic dari organic oil, dan minyak esensial organic, gak ada bahan kimia, pewangi atau pengawet buatan seperti SLS, paraben, dan alkohol, jadi aman dan sehat untuk kulit dan lingkungan.

Kalau kalian mau mendapatkan sabun Dr. Bronner’s ini, kalian bisa mendapatkannya di beberapa e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Sociolla atau drugstore seperti Guardian.

Semoga artikel saya bisa bermanfaat ya.

Me and Dr. Bronners
Me and Dr. Bronner’s

52 Responses

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *