IG.jpg

Mengenal Susu dari Sapi A2, Susu Ajaib Yang Gak Bikin Mual dan Eneg

Jadi ingat artikel saya sebelumnya tentang Pengalamanku Minum Susu Saat Hamil, yang saya publish di Instagram, memang artikelnya tidak terlalu lengkap apalagi tidak membahas secara detail tentang perbedaan protein susu sapi A1 dan A2, kenapa saya bilang begitu? karena ada teman saya yang japri soal Susu dari Sapi A2 ini, katanya sih sama seperti saya, dia juga tidak suka bisa minum susu, bahkan selama hamil dia dipaksa suaminya minum susu hamil, tapi malah muntah setiap minum susu.
Dari hasil ngobrol japri itu, akhirnya saya putuskan untuk membuat artikel terpisah yang lebih detail tentang perbedaan protein susu sapi A1 dan A2 ini, agar jika ada yang bertanya, bisa langsung membaca artikel ini. Stay tune.

Lin, Susu dari Sapi A2 itu apa sih?

Adalah susu yang berasal dari sapi pilihan, yang secara khusus di kembang biakkan hanya mengandung Protein A2 (tanpa ada protein A1), dimana dari testimoni orang-orang yang meminum susu A2 (termasuk saya), susu sapi A2 mudah di cerna oleh tubuh sehingga tidak membuat mual dan eneg di perut.

Susu dari Sapi A2 hanya mengandung Protein A2, sehingga mudah di cerna dan tidak bikin mual dan eneg saat saya konsumsi

Lin, Bedanya Sapi A1 dan Sapi A2 itu apa?

Saya coba jelaskan secara teknis, komponen protein dalam susu terdiri dari kasein dan beta-kasein, nah beta-kasein ini yang ini menjadi perhatian utama kita.

– Beta-Kasein A1 berasal dari sapi-sapi umum yang berasal dari Australia, Amerika dan Eropa, dimana jenis sapi yang memiliki protein A1 ini adalah Holstein, Friesian, Ayrshire dan British ShortCom, sedangkan
– Beta-Kasein A2 berasal dari sapi-sapi “kuno” seperti Jersey, Charolais, Guernsey dan Limousin.

Untuk lebih mudahnya, coba lihat gambar dibawah. Sapi pada umumnya menghasilkan Protein A1 dan Protein A2 dimana saat di konsumsi, Protein A1 akan menimbulkan rasa tidak nyaman di perut seperti mual dan eneg. Nah ada lagi yang namanya Sapi A2, dimana sapi ini adalah sapi spesial yang di seleksi khusus sehingga hanya menghasilkan susu yang hanya mengandung protein A2, dimana protein A2 ini lebih mudah di cerna dan nyaman di perut.


Lin, kenapa sih ada sapi A1 dan sapi A2?
Nah dulu itu semua sapi hanya menghasilkan protein A2, namun karena peternak sapi ingin meningkatkan produksi susu tanpa biaya tambahan maka dilakukan mutasi gen A1 (mutasi ini dimulai sejak ratusan tahun yang lalu). Nah karena tuntutan itulah kebanyakan sapi sudah bermutasi Protein A1 dan Protein A2 untuk memenuhi kebutuhan produksi susu.

Perbedaan Utama dari Protein A1 dan A2 terletak pada Asam Amino No 67

Apa bedanya Protein A1 dan Protein A2?

Protein A2 memiliki proline sementara A1 memiliki histidin. Nah Asam Amino No 67 merupakan hasil pemedahan histidin dari BCM7 (Beta Casomorphin 7) serta Peptida Opioid dalam beta-casein A1. Nah BCM7 ini merupakan alasan mengapa susu sapi biasa dianggap sebagai pilihan yang kurang sehat dibandingkan susu yang hanya mengandung protein A2. Nah dari hasil penelitian, ternyata BCM7 diketahui memiliki efek opioid atau narkotik dan yang diidentifikasi sebagai penyebab intoleransi laktosa pada 1 dari 4 orang yang berbeda.

Adanya BCM7 pada susu A1 lah yang menjadikannya masalah pada susu di pasaran saat ini


Lin, Tau dari mana Protein A2 itu, saat di konsumsi membuat mual?

Menurut pakar gizi, dr. Rizal Alaydrus, Msc. “Gejala mual atau diare setelah mengkonsumsi susu terjadi karena kandungan protein beta casein A1 dalam susu yang bereaksi dengan protein pencernaan lainnya di dalam tubuh, sehingga memicu gejala yang menyerupai intoleransi terhadap laktosa, seperti ketidaknyamanan perut, flatulensi (akumulasi gas berlebih dalam perut dari usu besar), kembung, dan diare yang terjadi setelah mengkonsumsi produk susu“.

Lin, Ada produk susu yang hanya mengandung Susu A2?

Sampai saya menulis artikel ini baru brand KIN Fresh Milk, yang terbuat dari 100% susu segar, alami tanpa ada yang di tambahkan atau di keluarkan. Dan asiknya, Kin Fresh Milk sudah bisa di dapatkan di mini market ataupun super market.

Lin, Memangnya susu KIN Fresh Milk ada berapa varian?

KIN Fresh Milk tersedia dalam 3 rasa : Original (yang berwarna merah), Chocolate dan Coffee.

Nah setelah bertanya kepada saya, teman saya langsung cus menuju mini market dekat rumah dan tidak sabar untuk mencoba KIN Fresh Milk – Susu Berkelas Dari Sapi Teratas 😊 Buat kamu yang penasaran dan mau tahu lebih jauh, bisa mengunjungi websitenya di www.kindairy.com, atau follow Intagram-nya @kindairyid

 

4 Responses

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *