Saya mulai bahas dari tentang Clinelle Indonesia dulu.
Apa itu Clinelle?
Clinelle, asal katanya dari 2 kata, yaitu Clin (clinically tested), yang berarti telah teruji secara klinis dan Elle (light) berarti memberikan perawatan kulit dengan kualitas profesional, dibuat dengan kandungan terbaik yang telah teruji secara klinis dan menjanjikan kulit sehat bercahaya.
Clinelle adalah produk kecantikan yang dikembangkan oleh EIG (Estethics International Group), salah satu pemimpin dalam industri kecantikan dan kesehatan di ASEAN dan Hongkong. Dan juga sudah terdaftar pada pasar utama Malaysia sejak tahun 2004. Clinelle ada sejak tahun 2004.
Misi dari Clinelle adalah menyajikan produk untuk kulit yang aman untuk kita. Dan tujuan dari Clinelle dengan RX3 Action untuk memperbaiki, menghaluskan, dan melindungi, berfungsi untuk mengoptimalkan kesehatan kulit. Seluruh produk Clinelle telah teruji secara dermatologis untuk daya tahan dan juga diformulasikan dengan 7 Secrets to Happy Skin, yang artinya tidak menggunakan kandungan tambahan
Produk Anti Aging
Kalau dari info yang saya baca sih, produk Clinelle CaviarGold ini adalah produk anti aging, dan disarankan untuk dipakai di usia 24 tahun keatas.
Synergistic Action of Carefully Calibrated Complexes
Seri Clinelle CaviarGold didukung oleh Triple Gold Lifting and Firming Complex. Ketiganya adalah :
1. 24K NanoGold
Yaitu ada kandungan Golden-Collagine yang bisa menstimulasi kolagen sintesis sampai 300%, sehingga dapat meningkatkan kekenyalan kulit wajah. Mengencangkan dan meratakan warna kulit serta membantu mencegah munculnya garis-garis ekspresi dan kerutan.
2. Extrak Caviar
Dari namanya saja udah CaviarGold, sudah pasti kandungannya ada Esktrak Caviar. Esktrak Caviar dihasilkan oleh ikan Sturgeon Rusia (emas hitam). Extrak Caviar ini bisa melawan kerutan, melembapkan, menutrisi, dan menjaga kulit dari penuaan dini.
3. Tumbuhan PhytoGold yang diperoleh dari ekstrak alami Golden Bell
Katanya terbukti 80x lebih efektif dibandingkan dengan Arbutin, bisa untuk mencerahkan dan menyamarkan flek hitam. Langsung menuju akar permasalahan, memperbaiki dan mengurangi perubahan warna kulit wajah dan flek-flek hitam dengan cara menghambat pembentukkan melanin serta memasukkan sinar dan energi kedalam kulit yang berfungsi untuk mencerahkan dan membuat warna kulit lebih merata.
Nah, sekarang kita bahas soal produknya Clinelle nya ya.
Packaging
Firming Lotion
Kalau dari packagingnya untuk ketiga produk yang saya dapatkan berbeda-beda warnanya. Tapi masih dalam 1 tema. But overall sudah terlihat dan sudah mencerminkan bahwa Clinelle ini mengandung 24K NanoGold. Warna kemasannya kuning gold.
Bahan packagingnya terbuat dari plastik.
Bahannya plastik, jadi kalau jatuh jangan khawatir pecah |
Wanginya juga seperti wangi bunga mawar dan produk anti aging lainnya yang sejenis. Warna cairannya kuning, ada butiran-butiran halus berwarna gold. Dan karena teksturnya kental, jadi saat dipakai hanya membutuhkan beberapa ml saja (1 kali tetes), dan itu sudah bisa untuk seluruh wajah.
Price IDR 229K
CaviarGold Firming Eye Serum
Dari namanya aja udah tahu ya bahwa ini adalah serum untuk mata. Pas banget saya lagi gak ada eye serum, eh langsung dapat ini 😃
Kalau lihat dari packagingnya, beda ya dengan si firming lotion. Kalau si eye serum ini packagingnya kayak terbuat dari kaca, tapi sebenarnya ini adalah plastik mika (kalau saya tidak salah). Dan berwarna bening. Jadi dari luar sudah kelihatan tekstur kandungannya seperti apa.
Untuk ukurannya juga tidak terlalu besar. Kamu bisa melihat dari ukurannya saat saya memegang produk ini.
Walaupun isinya gak besar tapi cukup banyak untuk stock setahun 😊 |
Warna cairannya gak jauh beda dengan si firming lotion, ada butiran halusnya juga. Dan untuk memakainya, saya hanya butuh 1 pump atau 1 tetes saja.
Lalu di bagian belakang tertera cara penggunaannya.
Price IDR 339K
CaviarGold Firming Cream
Packaging jarnya hampir sama dengan si eye serum, mika bening dan saking beningnya, saya jadi kesulitan untuk foto, dan bisa buat ngaca 😂
Untuk bentuk jarnya sih hampir mirip dengan produk anti aging sejenis lainnya, ada spatulanya juga untuk mengambil, supaya lebih higenis.
Price IDR 329K
My Experience and Testimoni
Saya sudah mencoba ketiga rangkaian produk Clinelle series ini.
Wajah setelah dipakaikan firming lotion |
Pakai eye serum dulu sambil dimassage |
Bentuk cairannya bening |
Seneng banget kalau wajah saya sehat cuma pakai pelembab aja 😊 |
Bentuknya cream biasa, tidak berbau |
Wajah cuma pakai Firming Lotion |
Saya baru pakai kira-kira 1 bulan. Gak ada efek negatif yang terjadi di kulit saya. Walaupun saya sudah ada skincare yang biasa saya pakai, saya lanjutkan menggunakan Clinelle ini tidak masalah. hasilnya pagi hari kulit wajah saya lebih moist, dan cerah.
Kalau menurut Clinelle, semua produknya harus dipakai bersamaan dan berurutan. Dan inilah 5 step dari Clinelle series secara lengkapnya.
Beberapa minggu yang lalu, tepatnya di akhir Mei 2018, saya jalan-jalan ke Guardian Summarecon Mal Bekasi, dan saya mendapatkan produk Clinelle ini ada di jajaran new product. Dan kata BA nya produk ini baru datang minggu lalu, dan sudah menjadi best seller di storenya.
Kalau bisa saya simpulkan berarti memang keberadaan Clinelle ini terhitung baru di Indonesia, dan belum banyak yang review ataupun pakai.
Saya juga sudah mereviewnya di Youtube, kamu bisa tonton disini.
Update Januari 2019
Sudah hampir 1 tahun saya menggunakan Clinelle series ini. Saya gunakan tiap hari. Kulit saya sehat banget, jadi makin pede kemana-mana cuma pakai pelembab – lipstik – pensil alis deh 😉 Dan baru per Januari 2019 ini firming cream saya habis. Jadi kesimpulannya : kalau penggunaan rutin bisa 1 tahun baru habis. Asalkan pakainya colek-colek sedikit aja ya, kan namanya juga berfungsi sebagai pelembab, masa iya pakainya banyak-banyak 😁
Harganya emang agak pricey, dan hampir semua varian produk Clinelle kisaran harganya segituan semua (kamu bisa cek di websitenya atau di toko-toko seperti Guardian). Tapi kalau boleh jujur, produk ini emang bagus banget. Dan kalau mau beli saya sarankan sih nunggu diskon aja, soalnya lumayan harganya ya 😉
Akhir kata, thank you banget yang udah mampir dan baca tulisan saya sampai selesai. Semoga apa yang saya sharing bisa bermanfaat untuk kamu semua ya 😊
Sampai bertemu di tulisan saya selanjutnya.
Hm, kalau bagus gini sih meskipun harganya mahal gpp ya, hihi.
makasih reviewnya
Penasaran banget sama produk yg hitz banget ini, tapi harganya masih bikin maju mundur cantik hahahha
Meta,
ursula-meta.com
wahhh firming eye serumnya perlu banget nihhh…
Sejak produk clinelle keluar aku jadi selalu penasaran . Terutama sama firming eye serumnya . Wahh jadi pengen beli
Efekftif loh mbaa 🙂 cobain deh 🙂
Eye serumnya enaak. Kalo kubilang sih efektif buat ngilangin kerutan2 🙂
Iyaaa. Makanya kubilang nunggu diskon aja belinya. Akupun gitu ^^
Karena skincare yg mahal tapi bagus adalah investasi kulit jangka panjang 🙂
Menurutku harganya yang pricey ini sebanding banget sama ingredients nya. Cukup worth to try banget untuk yang sudah berusia 30+
banyak yang bilang produk clinele ini bagus banget..
cuma belom sempet buat nyoba hihi jadi gatau sebagus apa sih diatuh
Oemji aku pemanasaran banget sama clinnele gold ini, belum pernah coba, produk clinelle yang aku coba baru yang whiten up dan itu juga bagus, kepo ih sama yang ini jadinya deh ��
aku aku juga ada clinel tapi yang biruu. dan gatau kenapa di aku keganggu banget bau alkoholnya. jadi cuma sekali pake aku stop pemakaian:(
duh eye serumnya tempting banget, aku belum pernah tu pake firming lotion, kaya gimana ya kalau di wajah aku.
Komplit yaa.. dan aku juga naksir deh dengan eye serumnya. Always love skin care and trman-temannya
Jadi manfaat caviar itu banyak ya.
Aku penasaran mau coba eye serumnya sih dari dulu.
Pengen coba juga nih yang caviar gold ini kak. Aku baru cobain yang warna biru itu lho hehe dan jadi kepo ama varian ini
My wishlist skincare. Pngn banget coba eye serumnya. Cakep banget ya packagingnya dia ini. Looks so fancyy
Aku jadi penasaran karena produk ini mengandung caviar ya, udah terbayang bagaimana kualitasnya caviar nya itu memberikan perawatan ekstra pada kulit, kalau harga cukup lumayan juga ya tapi dengan adanya caviar wajar sih kalau mereka aku
Dari semuanya itu yang paling kepengen aku cobain itu eye serumnya karena isinya banyak gitu dan kandungannya bagus sih ini.
Penasaran sama eye serumnya deh. Aku juga udah mid30, tapi baru mulai hunting skincare anti aging, telat huhuhuu
Aku juga pake nih mba Oline, cuma kurang rutin dan kadang aku selang seling sama brand lain hihi. So far memang bagus ku pake , apalagi eye creamnya cuma ya itu kudu rutin aja pakenya 🙂
Tertarik sama eye serumnya nih mbak Oline, soalnya kantung mata sama dark circles mulai kentara dan kadang peer banget kalau mesti pakai concealer untuk nutupinnya.
Ih kudet amat aku malah belom pernah denger brand ini. Pengen cobain sih tapi agak takut ga cocok. Buat kulit sensitif bagus ga?
Kandungan caviar memang bagus banget untuk kesehatan kulit dan Keremajaan kulit ya, Aku baru tau ada produk ini beb
Duh impian banget nih kemana-mana PD tanpa makeup, emang pr nya ya benerin kulit dulu ya beb pake skincare yg tepat. ku ngeceng pengen beli eye creamnya nih beb, lebih pengennya sih sepaket tapi musti nabung dulu hahah
beb penasaran banget sama eye serum-nyaaa. mataku mata panda banget gara2 sering begadang. sepertinya harus coba deh serum matanya 😀