20160220_114401.jpg

5 Alasan Kenapa kamu Harus Punya Setrika Philips HD1173

Kalau ditanya, pekerjaan ibu rumah tangga yang paling menyebalkan adalah MENYETRIKA. Saya yakin sejuta ibu-ibu pasti menyetujuinya :D. Bagi saya, urusan cuci mencuci baju, masih bisalah saya lakukan sendiri. Tinggal masukkan ke dalam mesin cuci, tinggal masak, tinggal mandikan Narend, masak sarapan buat daddynya Narend plus nyiapin bekal, santailaah. Tapi, urusan nyetrika, gak bisa seperti itu. Nyetrika kan kudu satu-satu yah gosoknya. Kalau aja bisa ada keajaiban bisa gosok secara grosiran, mungkin saya lebih memilih itu yah, hahaa..
So, thats why urusan nyetrika, saya memang selalu menyisihkan waktu 1-2 jam per harinya, hanya untuk urusan menyetrika saja. Saya di rumah memang gak pakai asisten rumah tangga. Hmm, ya dibilang rempong ya emang rempong. Ya mau gimana, lha wong belum dapet-dapet juga buat ART rumah, yah semua kerjaan rumah kudu dikerjakan sendiri. Apalagi kalau pagi-pagi, saya cuma punya waktu sedikit sekali. bangun tidur jam 5.30, sholat lanjut ngacir ke dapur untuk nyiapin sarapan keluarga. Jam 6 langsung masak nasi. Jam 7 pagi makanan sudah ready semua. Jam 7.30 makanan siang sudah ready to pick up. Jadi saya cuma punya waktu 30 menit untuk menyiapkan pakaian suami. Karena sebentar lagi Narend bangun lalu saya dan suami bisa kerempongan sendiri kalau kami belum siap 😀 Setelah urusan suami kelar, saya lanjut lagi ke siang hari untuk menyetrikanya. Sampai siang hari.
Tapi, kalau saya kewalahan banget, kalau saya lihat hari Jumat baju kering sudah menumpuk dan memanggil-manggil saya untuk digosok, biasanya saya langsung alihkan urusan gosokan kepada sang ahli, yaitu Laundry Kiloan! Hahaa. Iya, they’re my savior. Soalnya, setiap weekend saya gak pernah stay di rumah. Alias itu hari libur saya. Alias saya bener-bener gak pegang kerjaan rumah sedikitpun. Karena memang biasanya setiap weekend saya selalu ada aja acara. Entah acara komunitas, atau acara keluarga. So, semua pekerjaan rumah, baik itu urusan membersihkan sayuran, menyetrika saya lakukan di hari Jumat. Jadi, bukan orang kantoran aja yang bilang, hari Jumat itu hari tersibuk di dunia. Sayapun sebagai ibu rumah tangga, juga ngerasa gitu! Haha..
Hari sabtu (20/02) kemarin, saya hadir di acara peluncuran setrika Philips HD1173 di Mall PIM 2 Jakarta Selatan. Saya sangat curious datang ke acara ini, karena katanya setrika Philips HD1173 ini masuk MURI sebagai setrika bekerja terlama selama 200 jam. Apakah benar yah? Soalnya saya di rumah juga pakai setrika Philips. Tapi yang model lama. Selain saya ingin tahu bedanya apa dengan varian yang baru ini, dan juga saya sempet ngintip di timeline fanpage-nya Philips, katanya hari sabtu kemarin ada penampilan Judika lho. Akhirnya saya memutuskan untuk datang. Berhubung ini adalah hari weekend, jadi saya datang bersama keluarga.


Acara dibuka dengan kata sambutan dari Jasper Westerink, sebagai General Manager Philips Personal Health Indonesia dan juga Erik Van Houten sebagai Head of Marketing Philips.

Setrika terbaru Phlips HD1173 ini, ternyata mendapat rekor MURI, karena sebelumnya melakukan kegiatan ‘Roadshow Truk Setrika Philips’, yang berkeliling ke sejumlah tempat dan berhenti di lebih dari 20 titik pusat keramaian dan tempat berbelanjaan di wilayah Jakarta, Bekasi dan Depok pada tanggal 22 – 30 Januari 2016 lalu (selama 9 hari). Untuk melakukan berbagai  kegiatan bersama dengan masyarakat sekitar, sembari mendemonstrasikan Phulips HD1173 terbaru.
Roadshow Truk Setrika Philips HD1173
Setrika ini dibuat khusus dengan panel kaca tembus pandang sehingga kita dapat melihat bagaimana Philips HD1173 ini digunakan untuk menyetrika selama 200 jam non-stop. Roadshow Truk Setrika Philips ini berlangsung dari pagi hingga malam, tim Philips bergantian menyetrika non-stop menggunakan setrika Philips HD1173 ini. Terbukti setelah pemakaian 200 jam non-stop setrika masih dalam keadaan baik. 
Selain itu juga hadir perwakilan dari MURI, Jusuf Ngadri, sebagai Senior Manager MURI. Pak Jusuf bilang, Philips telah memenuhi semua persyaratan dan ketentuan pemecahan rekor untuk setrika bekerja terlama non-stop. Selama kegiatan Roadshow Truk Setrika Philips, perwakilan MURI melakukan inspeksi secara acak utnuk memastikan setrika terus bekerja secara non-stop atau tidak. Dan pada akhirnya MURI membuktikan sendiri bahwa setrika kering Philips HD1173 ini mampu bekerja selama 200 jam tanpa henti. Dan sudah tercatat di MURI No. 7308. Waa, keren ya 😀


Setrika Philips HD1173

Baik pria maupun wanita, bagi saya penampilan itu tetap nomor satu. Setrika Philips HD1173 ini didesain untuk membantu para penggunanya untuk dapat menyetrika lebih mudah dan bisa disesuaikan suhunya untuk tipe jenis bahan pakaian.

5 Alasan Kamu Harus Punya Setrika Philips HD1173
1. Setrika ini dilengkapi dengan soleplate atau tapak setrika 4 lapisan keramik inovatif yang menjadikan setrika ini dapat meluncur degan mudah diatas permukaan kain.
2. Tahan goresan 2x lebih tahan lama
3. Mempunyai fitur ujung runcing yang memungkinkan dapat menyetrika dengan cepat dintara sela-sela kancing baju 
4. Bisa menjangkau area-area yang sulit.
5. Beratnya lebih ringan sehingga nyaman digunakan
My Experience with Philips HD1173
Dari semua tulisan saya diatas, saya yakin bagian ini yang paling dinanti-nanti. Yes, keesoka harinya, saya sudah tidak sabar untuk mencobanya. Suami saya sih sempat bertanya, kenapa saya langsung membuka dan mencoba setrika ini. Kenapa gak menunggu setrika yang lama rusak dulu? Jawaban saya, saya ingin compare antara setrika yang lama dan Philips HD1173 ini. Lagipula, sengaja maksudnya, kalau baju gosokan lagi banyak kan, kamu bisa langsung bantuin 😀 
Oke, setelah saya coba, ternyata setrika ini memang ringan, lebih ringan dari setrikaan saya yang lama. 
Lalu soal ujungnya runcing, ternyata ini beneran membantu kita untuk menyetrika di area sela-sela kancing lho! 
Lalu, soal kabelnya, kabel HD1173 ini ternyata panjang lho! Jadi, handlingnya enak banget gak nyangkut-nyangkut ke meja setrikaan. 
Lalu ada pengatur suhunya, karena saya menyetrika kemeja dan celana panjang untuk suami, otomatis suhunya-pun beda. Untuk kemeja saya pakai settingan cotton, sedangkan untuk celana panjang saya setting wool. Karena celana panjang cowo itu rentan banget sama yang namanya suhu kepanasan. Bisa-bisa mengkilap kan? 🙂 Dan ternyata settingan wool juga cukup panas lho untuk bahan celana. Dan cepet juga licinya. 
Karena beratnya lebih ringan, otomatis mempermudah pekerjaan saya. Bener-bener jatuh cinta deh sama setrikaan yang satu ini. Jadi, nampaknya udah gak ada alasan lagi ya say no to setrikaan, bisa menghemat budget bulanan juga, dari yang tadinya terbiasa ke laundry kiloan, jadi sekarang bisa dikerjakan sendiri, tentunya diiringi degan kondisi yang nyaman, setel musik, di bawah AC dan sambil setel HBO Hahaa…

Ohya, ini sedikit oleh-oleh dari penampilan Judika hari Sabtu lalu 🙂

6 Responses

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *