Stimuno-Forte-14.jpg

Tetap Sehat Walau Aktivitas Padat

Akhir-akhir ini cuaca lagi ekstrem-ekstremnya, terkadang panas banget, 5 menit kemudian turun hujan. Keadaan cuaca seperti itu tidak jarang membuat saya pasti mengalami sering sakit hampir tiap 2 minggu sekali. Terus terang keadaan itu sangat mengganggu aktivitas saya, yang tadinya mau produktif malah harus bed rest di rumah. 

Hampir setiap 2 minggu saya ke dokter. Dokternya pun jadi hapal sama kedatangan saya, saking rajinnya ke rumah sakit. Kok rumah sakit? Iya, soalnya dokter langganan saya prakteknya di RS Anna Pekayon. Bahkan saking seringnya saya jadi hapal dokter umum yang berjaga disana. Khususnya dokter UGD, disana ada dokter kece bak model namanya Dokter Rizal (lengkapnya Syafrizal). LOL. Selain itu juga, kebetulan saya mempunyai kartu asuransi dari kantor suami. Tapi sayangnya tidak full coverage. Jadi biaya berobat saya masih harus membayar 20% dari total pembayaran. Yah, lumayan juga, setiap berobat itu IDR 500ribu include konsultasi dokter dan obat, kebayang dong kalau sering-sering sakit, dan itu buat saya doang? Kalau saya sakit, seringnya Narend jadi ikut-ikutan sakit, jadi tambah repot. Trus bayar rumah sakit dan dokter anaknya lagi, jadi makin double pengeluarannya. 
Karena saya bosen sakit, akhirnya saya berinisiatif untuk mencoba mengkonsumsi suplemen. Awalnya sih gak kepikiran untuk menambah suplemen buat aktivitas saya, saya berpikir konsumsi susu kesehatan dan buah-buahan saja sudah cukup,  tapi lama kelamaan aktivitas saya jadi bertambah. Hampir setiap hari saya harus keluar rumah, ya belanja 2 harian, ya acara blogger, ya ke penjahit ngurusin jahitan, ambil laundry, yah pokoknya ada aja kegiatan saya (baca : emak sok sibuk) LOL. Kadang saya pernah karena kecapekan, dari pagi kerja rumah lanjut ngurusin Narend, trus sorenya saya harus berangkat lagi ke acara, malamnya saya lanjut kerja lagi depan laptop. Besoknya? Sudah dipastikan tepar alias SAKIT!
Namanya Stimuno Forte
Stimuno Forte 

Adalah satu-satunya produk di Indonesia yang telah berhasil mendapatkan sertifikat Fitofarmaka, yaitu sertifikat tertinggi untuk produk herbal telah teruji klinis untuk manusia.
Bekerja dengan merangsang tubuh memproduksi lebih banyak antibodi dan meningkatkan aktivitas kerja sistem imun tubuh agar daya tahan tubuh bekerja optimal. Terbuat dari ekstrak Phyllanthus Niruri (tanaman meniran) yang berguna untuk memperbaiki sistem imun kita.

Awalnya saya mengira apotekernya salah memberikan suplemen kepada saya, karena saya mengenal Stimuno itu adalah suplemen yang bentuknya syrup untuk anak-anak, ternyata betul, Stimuno memiliki 2 varian, yaitu Stimuno Forte untuk dewasa dan Stimuno Syrup untuk anak-anak. 

Kenapa Memilih Stimuno Forte?

Setelah saya mendapatkan info dari apoteker itu, langsung deh saya search and googling tentang cara kerja dari Stimuno Forte. Oh ternyata Stimuno Forte itu bekerja langsung pada sistem imun tubuh. Trus juga dari tanaman alami yang gak ada efek sampingnya. Jadi aman dikonsumsi untuk jangka panjang (tapi sesuai dnegan dosis yang dianjurkan ya). Trus juga bisa membantu proses penyembuhan jika kamu sedang sakit. Jadi bisa mempercepat stamina kamu kembali pulih.

Saat saya baca di kemasannya, setiap 1 kapsul mengandung ekstrak tanaman Phyllanthus niruri sebesar 50 mg. Kalau 1 kemasan Stimuno berisi 30 kapsul, berarti 1 kemasan ini pas banget untuk dikonsumsi selama 1 bulan.

Kapan Kita Harus Mengkonsumsi Stimuno Forte?

Untuk pencegahan kamu cukup mengkonsumsi 1 kapsul per hari. Minum 3 x  kapsul sehari pada saat kita jatuh sakit, yang gunanya untuk membantu mempercepat proses pemyembuhan. Dan vitamin ini bisa diminum bersamaan dengan resep dokter. Dan minum 2x sehari jika kamu sedang melakukan perjalanan (travelling).

Saya mau share pengalaman saya mengkonsumsi Stimuno Forte selama 7 hari.



7 Hari Menkonsumsi Stimuno Forte

Day 1
Saya sempat sakit batuk dan pilek dalam waktu 2 minggu penuh. Untuk recovery stamina saya, hari pertama saya minum 3x sehari. Sesuai dengan anjuran penggunaan yang tertera pada botol Stimuno Forte.

Day 2
Hari ini aktivitas saya lumayan padat. Mulai dari ke rumah sakit ke dokter anak untuk control Narend, lalu sorenya ada pertemuan komunitas. Karena kondisi fisik masih kurang fit, saya lanjutkan mengkonumsi Stimuno Forte 3x sehari, yaitu pagi, siang dan malam hari

Day 3
Hari ini aktivitas saya tidak terlalu padat, untuk tetap menjaga stamina, saya lanjutkan untuk mengkonsumsi Stimuno Forte 3x sehari.

Day 4
Hari ini sih cek agenda aktivitas saya hanya berbelanja saja, tapi karena sesuatu dan lain hal mobil saya harus ke bengkel, saya tetap mengkonsumsi Stimuno Forte 3x sehari.

Day 5
Hari ini aktivitas saya ke Bogor dilanjutkan ke BSD. Karena melakukan perjalanan jauh (sendirian dengan mengendarai mobil), saya mengkonsumsi Stimuno Forte 2x sehari.

Day 6
Hari ini alhamdulillah tidak ada aktivitas keluar rumah dan semalam saya tidur cepat karena kecapekan, hari ini saya mengkonsumsi Stimuno Forte 1x sehari.

Day 7
Hari ini kondisi fisik saya sudah jauh lebih baik, jadi saya mengkonsumsi vitamin ini 1x sehari.

Karena saya merasa cocok dan merasa tubuh saya merasa lebih baik dan stamina gak gampang drop, saya lanjutkan pemakaian dan merekomendasikan kepada suami saya. Kebetulan juga dia sedang membutuhkan suplemen karena setiap hari pulang malam. Baru 2 hari sih pemakaiannya, tapi dia bilang tidur jadi tepat waktu, bangun tidur yang sehat dengan durasi  jam sehari.

Ohya, jangan lupa, sebelum kamu mengkonsumsi, wajib dilihat dulu tanggal kadaluarsanya ya.

Buat saya pribadi setelah mencoba Stimuno Forte selama 7 hari saya merasakan hidup lebih sehat, tidur teratur dan bisa berkonstrasi sepanjang hari. Buat kamu yang mau mencoba Stimuno Forte bisa langsung datang ke Apotik Century, Guardian atau ke Apotik Generik.

7 Responses

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *