3 Zenbook Terbaru dari ASUS

3 Laptop ASUS Zenbook Terbaru 2021

Kalau bahas produk terbaru dari ASUS, rasanya setiap tahun atau bahkan terkadang per 2 bulan juga selalu hadir produk-produk terbaru ya. Makanya setiap ASUS mengeluarkan produk terbarunya, saya selalu antusias pengen tau, inovasi terbaru yang dihadirkan? 🙂

ZenBook Flip 13_UX363

Desain Lebih Ergonomis dan Hidup Lebih Sehat

Pada tanggal 23 Februari 2021 lalu ASUS baru saja melaunching 3 laptop lini premium terbarunya yang bertemakan Built For Brilliance, yaitu ZenBook Flip S (UX371), ZenBook Flip 13 (UX363), dan ZenBook S (UX393). Ketiga laptop Zenbook ini fokusnya tidak hanya dalam hal performa, tapi juga menawarkan kemudahan dan tambahan kesehatan bagi penggunanya.

Bisa dibilang Zenbook terbaru saat ini adalah penyempurnaan dari varian sebelumnya, karena ada beberapa penambahan fitur-fiturnya. Apa saja sih penambahan fiturnya?

Desain ringkas, ringan, ergonomis, mudah digunakan, serta didukung teknologi terkini supaya para penggunanya bisa lebih sehat dan produktif. 

Nah, melihat sekilas penambahan fitur-fiturnya, saya jadi ingin tahu lebih jauh tentang ketiga produk tersebut. Yuks cekidot! 🙂

Baca Juga : ASUS Zenbook Flip S UX370, Si Notebook Lipat Tertipis di Dunia

ASUS Zenbook Flip S (UX371)

ASUS Zenbook Flip S ini ciri khasnya adalah desainnya mewah, ringkas dan ringan. Lalu layarnya dilengkapi dengan panel OLED beresolusi 4K UHD.

ZenBook Flip S (UX371) adalah laptop convertible paling premium dari ASUS saat ini dengan desain yang mewah, ringkas dan ringan. Keunggulan ZenBook Flip S (UX371) bukan hanya terletak dari desainnya yang sangat fleksibel namun juga pada bagian lainnya, salah satunya adalah pada bagian layar. ZenBook Flip S (UX371) tampil sebagai salah satu laptop dengan kualitas layar terbaik saat ini berkat penggunaan panel OLED beresolusi 4K UHD.

ASUS Zenbook Flip S
Spesifikasi ASUS Zenbook Flip S UX371

ASUS Zenbook Flip 13 (UX363)

Zenbook Flip 13 (UX363) adalah laptop convertible yang menggunakan layar OLED dengan resolusi Full HD, cocok untuk pekerja professional sampai content creator.

ASUS ZENBOOK FLIP 13
Spesifikasi ASUS Zenbook Flip 13

ASUS Zenbook S

Zenbook S (UX393) adalah laptop dengan desain paling premium dan stylish dari ASUS. Hadir dengan desain clamshell yang didesain khusus agar penggunanya dapat lebih produktif. Keunggulan Zenbook S ini adalah rasio layarnya 3:2, jadi memungkinkan lebih banyak konten untuk ditampilan dalam 1 layar.

ASUS ZENBOOK S
Spesifikasi ASUS Zenbook S

Ketiganya memiliki ketebalan bodi yang gak lebih dari 1,57 kg dan beratnya gak sampai 1,35kg.

Memiliki teknologi NanoEdge Display yang memungkinkan layar pada tiga laptop ZenBook terbaru dan kali ini tampil dengan bezel yang sangat tipis. Bezel yang tipis tersebut membuat dimensi laptop secara keseluruhan dapat dipangkas dan membuat tiga laptop ZenBook terbaru ini menjadi lebih ringkas.

Desainnyapun khusus, aksen warnanya untuk yang low profile tapi didesain sempurna sehingga memiliki keunikan dibanding seri lainnya.

Untuk logo ASUS dengan aksen Zen, di bagian depannya, didesain spun metal finish kini bukan di tengah lagi, namun berada disamping jadi lebih atraktif.

Di bagian touchpad juga agak sedikit berbeda, dilengkapi dengan numberpad, sehingga penggunanya lebih produktif dan nyaman saat bekerja. 

Untuk keyboardnya juga didesain edge-to-edge, yaitu desain keyboard yang memiliki ukuran lebih besar sehingga memudahkan pekerjaan. Plus ada fitur backlit juga, jadi pastinya makin nyaman meskipun kita bekerja di ruangan yang minim cahaya. 

ASUS Zenbook Flip 13

Karena konsepnya Zenbook terbaru ini untuk memudahkan penggunaannya, dengan desain yang tipis, ringkas, enteng, pokoknya paslah buat mobile. Nah, gak kece dong kalau harus sering ke kabel colokan? 🙂 Nah ketiga Zenbook ini sudah dilengkapi fitur Power Delivery dong, yaitu fotur yang memungkinkan untuk diisi ulang dayanya menggunakan port USB Type-C yang tertanam di dalam bodinya. Dan memungkinkan juga dicharge menggunakan powerbank.

Jadi dengan kata lain, gak usah repot-repot bawa charger tambahan.

Ohya, ada 1 spesifikasi lagi yang hampir terlupakan, yaitu ketiga Zenbook ini ditenagai oleh prosesor 11th Gen Intel Core, jadi sangat efisien. 

Harga Ketiga Varian Zenbook Terbaru

Setelah melihat spesifikasi dan fitur dari ketiganya, pasti kalian penasaran dong sama harganya? Sini saya bocorin deh harganya.

Zenbook Flip S (UX371) Rp. 24,999,000

Zenbook Flip 13 (UX363) 1TB Rp. 22,999,000

Zenbook Flip 13 (UX363) 512GB Rp. 18,299,000

Zenbook S (UX393) 1TB Rp. 24,999,000

Jadi gimana, kalian tertarik laptop yang mana? 🙂

Semoga artikel saya bisa bermanfaat yaaa…

Catatan Oline - ASUS Zenbook Fip S

3 Responses

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *